10 daysforASEAN #6: Jika Aku Negara Laos

20130901-080816.jpg

Kalau dulu tidak hobi filateli, bisa-bisa aku mengira laos hanyalah bumbu dapur saja. Ternyata … oh, ternyata, Laos juga nama negara.
Hey, bukankah ini membuktikan bahwa ASEAN serumpun? Memiliki kesamaan kata meski mungkin berbeda makna :D.

Membaca pertanyaan hari ke-6 di lomba menulis #10daysforASEAN, membuatku bersyukur pernah belajar IPS di masa sekolah dulu. Sebab aku teringat Ipoleksosbudhankam. Singkatan itu yang terbetik di benakku ketika memikirkan jawabannya ^_^.

“Jika posisi Anda adalah negara Laos, investasi diplomatik apa yang diharapkan dengan kemitraan yang terjalin dengan dunia internasional, khususnya negara-negara ASEAN. Tuliskan pendapatmu di blog tentang hal tersebut. Fokus pada peran Laos sebagai anggota Komunitas ASEAN.”

Jika aku adalah Laos, yang selama ini tertutup dari dunia luar, baru membuka diri di 2004 dan pastinya cukup tertinggal dibandingkan negara ASEAN lainnya, tentu saja aku akan mengajak diriku dan rakyat Laos untuk bumbata selebar-lebarnya dan belajar demi mengejar ketertinggalan.

Bidang Politik
Aku akan menjadi anggota badan-badan regional dan dunia seperti yang telah kulakukan saat ini. Di antaranya ASEAN dan PBB. Berpolitik nonblok, bebas dan aktif. Tidak akan memihak dua negeri yang bertikai namun berharap bisa menjadi mediator dalam mencapai perdamaian.

Bidang Ekonomi
Senada dengan bidang politik, aku ikut menjadi anggota APTA dan WTO. Mengirim sebagian rakyatku untuk melakukan studi banding ke negara lain, ASEAN khususnya, seperti yang pernah dilakukan Vietnam ketika belajar mengenai kopi di Indonesia.

Bidang Sosial budaya
Aku dengan tourism slogan negeriku “Simply Beautiful” akan mengadakan pekan budaya yang diadakan oleh kedutaan Laos di masing-masing negara ASEAN. Membebaskan visa bagi para wisatawan ASEAN. Membenahi sektor pariwisataku dan mempromosikannya secara luas kepada media-media di negara ASEAN.

20130901-080918.jpg

Bidang Hankam
Aku akan mengadakan kerjasama militer dengan angkatan darat, laut dan udara negara-negara ASEAN. Mencegah masuknya illegal immigrant ke negaraku namun mengembalikan mereka ke negara masing-masing dengan manusiawi. Mencegah human trafficking dan menghukum seberat-beratnya warga negara asing yang menyelundupkan narkoba.

Bidang Pendidikan
Aku akan memberi beasiswa bagi rakyatku yang berpotensi dalam bidang akademik untuk mengenyam pendidikan di negara-negara ASEAN lain yang lebih maju dalam hal ini seperti Singapura, Malaysia, Indonesia.
Aku akan mengadakan studi banding ke Singapura untuk mempelajari pengelolaan perpustakaan di sana dan membangunnya di Laos.
Aku akan mengadakan Laos International Book Fair setiap tiga tahun sekali dan mengundang negara-negara ASEAN untuk berpartisipasi di dalamnya.

Sebagai Laotian, kuharap, rencana-renacanaku hari ini, menjadi kenyataan esok hari … :).

***
Tautan foto pertama
Tautan foto kedua

2 thoughts on “10 daysforASEAN #6: Jika Aku Negara Laos

Leave a comment